Kamis, 26 Februari 2015


Bunga matahari (Helianthus annuus L.) adalah tumbuhan semusim dari suku kenikir-kenikiran (Asteraceae) yang populer, baik sebagai tanaman hiasmaupun tanaman penghasil minyakBunga tumbuhan ini sangat khas: besar, biasanya berwarna kuning terang, dengan kepala bunga yang besar (diameter bisa mencapai 30 cm). Bunga ini sebetulnya adalah bunga majemuk, tersusun dari ratusan hingga ribuan bunga kecil pada satu bongkol. Bunga Matahari juga memiliki perilaku khas, yaitu bunganya selalu menghadap ke arah matahari atauheliotropisme. Orang Perancis menyebutnya tournesol atau "pengelana Matahari". Namun, sifat ini disingkirkan pada berbagai kultivar baru untuk produksi minyak karena memakan banyak energi dan mengurangi hasil.
Bunga matahari merupakan bunga nasional Ukraina dan bunga resmi negara bagian KansasAmerika Serikat.
Allamanda cathartica adalah tanaman hias yang umum disebut sebagai bungaalamanda dan juga sering disebut sebagai bunga terompet emas, bunga lonceng kuning, atau bunga buttercup.[2] Bunga alamanda berasal dari daerahAmerika Tengah dan Selatan dan banyak ditemukan di Brazil di mana bunga ini umum digunakan sebagai hiasan karena bentuknya yang indah.[2]

Kamis, 05 Februari 2015

bunga melati

Manfaat Bunga Melati

Bunga melati bermanfaat untuk bunga tabur, bahan industri minyak wangi, kosmetika, parfum, farmasi, penghias rangkaian bunga dan bahan campuran atau pengharum teh, seperti teh melati yang populer di Indonesia.
Tapal daun-daun dari beberapa jenis melati dipakai untuk mengobati bisul dan sakit kulit. Daun-daun ini juga digunakan sebagai obat kumur untuk mengobati seriawan dan pembengkakan gusi. Air rendaman bunga yang telah bermalam digunakan sebagai penyegar untuk mencuci muka.
Ekstrak akar beberapa jenis melati dimanfaatkan sebagai penurun demam. Rebusan akar melati atau rendaman bunganya dipakai untuk mengatasi radang peparu, bronkitis, dan juga asthma. Akar yang ditumbuk dijadikan tapal untuk menyembuhkan keseleo atau patah tulang. Tingtur (ekstrak dalam alkohol) akar J. sambac memiliki khasiat kuat sebagai penenang (sedativa), anestetik, dan penyembuh luka.
Beberapa jenis melati juga ditanam sebagai penghias taman
Nah untuk menikmati Keindahan bunga melati ini, anda bisa menggunakan gambar- gambar bunga melati berikut ini, bisa anda gunakan sebagai wallpaper juga :
gambar bunga melati 1 Informasi lengkap Mengenai Bunga Melati

bunga mawar

Bunga Mawar

Bunga mawar dengan nama ilmiah Rosaceae merupakan tanaman dari Ordo Rosanales sangatlah pantas menyandang julukan si ”Ratu Bunga” karena hampir semua orang menyukai dan mengenal mawar. Warna bunganya yang cantik menawan dengan aneka ragam warna warni seakan menghidupkan suasana taman menjadi semarak, ditambah lagi pesona harumnya yang semerbak wangi.

Bunga mawar dikenal mempunyai banyak varietas sehingga disebutlah dia Rosaceae atau keluarga mawar mawaran. Kemajuan teknologi semakin membuat keluarga tanaman ini beraneka ragam dengan warna warninya mulai dari merah, ungu, hitam dan bahkan campuran beberapa warna. Disamping itu kelopak bunganya juga semakin variatif, dari yang berkuntum tunggal, ganda sampai yang bertumpuk.

Secara umum, bunga mawar dikelompokkan berdasarkan perawakan dan sifat pertumbuhannya menjadi 4 kelompok besar. Yakni: bunga mawar semak yang banyak ditanam sebagai pagar, mawar kerdil berupa tanaman dalam pot, mawar pohon dan terakhir mawar liana yang tumbuh merambat.

bunga anggrek

Jika anda melihat jenis bunga yang terlihat begitu unik, aneh dan mengejutkan, apakah itu akan menarik perhatian anda….?! Tentunya perhatian anda akan tertuju pada hal itu dengan ribuan pertanyaan yang ada di benak anda. Nah…. untuk itu, mari kita kenali berbagai jenis tumbuhan langka yang tidak ada di lingkungan kita, seperti melalui berbagai situs yang saat ini tersebar meluas di internet.
www.tanaman anggrek
Salah satu bunga terunik dan terindah di dunia adalah spesies bunga anggrek atau Orchidacea, yang memiliki varietas spesies berbeda yang tak terhitung jumlahnya. Semua jenis bunga anggrek memiliki bentuk sangat unik dan variasi warna yang sangat indah dan eksotis. Anda bisa melihat informasi lengkapnya di www.tanaman anggrek, dan anda akan menemukan keunikan dan kelebihan dari bunga anggrek.
Bunga anggrek tidak hanya sebagai tanaman hias, namun juga memiliki banyak manfaat lainnya. Bunga ini juga bisa dijadikan tanaman potong yang bisa menghiasi ruangan dan rangkaian bunga untuk berbagai acara. Anggrek juga disimbolkan sebagai rasa cinta, kemewahan dan keindahan selama berabad-abad. Bahkan juga berperan sebagai tanaman herbal.
Selain itu, anda bisa mengetahui berbagai jenis bunga langka di www.tumbuhan langka. Adapun bunga langka dan sulit ditemukan saat ini, diantaranya yaitu:
  • Kantung semar : tumbuhan dengan tinggi mencapai 15-20 m dengan cara memanjat tanaman lainnya, dan terdapat sulur yang membentuk kantong sebagai perangkap untuk menangkap masngsanya.
  • Anggrek hitam (coelogyne pandurata) : anggrek yang memiliki lidah berwarna hitam dengan sedikit garis hijau dan berbulu, yang hanya tumbuh di Kalimantan.
  • Koki’o (Kokai Cookei) : berasal dan hanya tumbuh di Hawaii, yakni sejenis pohon kecil yang tumbuh mencapai 10-11 m, yang memiliki bunga berwarna merah cerah.
  • Middlemist merah (middlemist camellia) : bunga ini berwarna pink cerah menyerupai mawar, hanya ada satu di Selandia Baru dan satu di Inggris. Bunga ini telah punah di negara asalnya yaitu Cina.
  • Anggrek hantu (ghost orchid) : bunga ini sangat langka dengan bentuk bunga anggrek yang tidak memiliki daun dan tidak melakukan fotosintesis.
  • Lady slippers kuning dan ungu (cypripedium calceolus) : sejenis anggrek liar yang langka dari Eropa, yang tidak bisa menghasilkan makanannya sendiri, sehingga harus bersimbiosis dengan jamur.
  • Bunga bangkai (Rafflesia Arnoldi) : bunga ini hanya tumbuh di Indonesia, yang tidak memiliki batang dan daun, namun berbunga sangat besar. Bunga ini mengeluarkan bau tidak sedap sehingga disebut bunga bangkai.
Selain itu, masih banyak berbagai jenis bunga langka lain yang bisa anda lihat di berbagai situs lainnya.